Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mamurti, Bergerak dalam diam II Bali.Sura

Mamurti, Bergerak dalam diam II Bali.Sura


"Om Swastiastu"

Kata mamurti berasal dari kata Murti yang mendapatkan awalan "Ma", awalan "Ma" di sini berarti melakukan suatu tindakan atau perbuatan dan "Murti" yang berarti kekuatan/perwujudan. Perwujudan disini juga bisa di sebut perubahan, jadi kata mamurti bisa diartikan melakukan perubahan wujud/bentuk.

Dalam kejadian pembakaran Sekam disini jika dapat kami definisikan ialah, dimana terjadinya suatu perubahan bentuk/wujud sekam menjadi arang  yang di sebabkan oleh suatu pembakaran sekam dan di dalam setiap pembakaran harus ada titik api.

Perubahan suatu bentuk atau wujud disini mengajarkan kita bahwasanya suatu yg berbentuk akan berubah dan yg abadi hanyalah energinya

dalam proses pembakaran sekam disini adalah proses perubahan suatu energi diam menjadi energi gerak dimana yang bersumber pada titik api yang melambangkan keinginan yang fokus, jadi setiap langkah yg kita ingin lakukan haruslah didasari dengan pikiran yang fokus dan tekun.

Didalam meditasi kita juga harus menghasilkan pergerakan di dalam ketenangan tentunya dengan mengendalikan pikiran agar menjadi fokus pada suatu titik

untuk menghasilkan energi positif yang abadi.

Salam Rahayu

Semoga kita senantiasa fokus dan tekun dalam melakukan suatu hal yang positif.

Semoga kita senantiasa belajar hal positif pada setiap kejadian.

"Om Santi, Santi, Santi Om"

Posting Komentar untuk "Mamurti, Bergerak dalam diam II Bali.Sura"